Jumat, 10 Juni 2011

Mobil Ramah Lingkungan Tercepat






 Siapa bilang ramah lingkungan tak bisa membuat Anda ngebut? Adalah Giugiaro Namir, mobil hibrid pertama yang diklaim sebagai mobil ramah lingkungan tercepat yang pernah ada.
Namir yang dalam bahasa Arab berarti ‘Macan’ mampu mencapai kecepatan 0-62 km/jam dalam waktu 3,5 detik. Dengan kecepatan maksimal 217 km/jam dan hanya menghabiskan satu galon bensin per 118 mil.
Seperti dilansir topspeed, Selasa 3 Maret 2009, mobil ini dirancang oleh perusahaan ternama dari Inggris, Frazer-Nash. Mereka bekerja sama dengan perusahaan Italia, Giugiaro, untuk merancang Macan yang satu ini.
Namir diklaim sebagai mobil elegan, memiliki power dan agresivitas yang dibutuhkan oleh sebuah kendaraan masa depan. Ia pertama kali diperkenalkan ke publik dalam International Motor Show di Jenewa, Swiss.
Namun rencananya mobil ramah lingkungan ini akan segera dilepas ke masyarakat sebentar lagi. 
• VIVAnews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar